Wednesday, December 2, 2009

New Moon

Baru aja cerita2 sama seorang Jeung di latian paduan suara. Ngomongin bulan baru, alias New Moon. To the point aja, it was a terrible movie. Really. It's boring and overall just terrible. Anyway, ada yang penting dalam film itu. JACOB.

Berhubung gue nonton sama banci2 bermulut tajam, dan saya adalah RATUnya mulut tajam, maka tentunya tontonan itu jadi ekstravaganza, sangat mudah dilahap. Hap! Dimulai dengan kenyataan bahwa kami nonton yang midnite di La Piazza, gue pun membeli Nachos kesukaan gue yang cantik nan nikmat itu. Sluurp.

Adegan menggelikan dimulai saat Edward Cullen turun dari mobil dan menghampiri Bella dengan slow motion. Gue keselek nachos. Huahahahahahaha...yang bener aja dong??? Tapi berhubung Li yang duduk di sebelah kiri gue mencintai Twilight, maka gue berusaha (keras) menghormatinya dengan cara menahan tawa sebisanya.

Adegan demi adegan antara Edward dan Bella bergulir, gue semakin jijik dan berusaha mengalihkan perhatian dengan melahap nachos semampunya. PAs ketika nachos gue abis, baru muncullah adegan penyelamat film itu; Jacob buka baju untuk ngelap darahnya Bella! CIIIHUUUUUUYYY!!! INI BARU FILM!!! Yes, people, ladies and gentlemen and in between, he IS that good.

Jangan sedih! Kemudian muncullah temen2 werewolves-nya yang mukanya eksotis2 gitu. Gue berbisik ke sebelah kanan gue, "Ma (bukan nama sebenarnya -red.), kok kayak orang indonesia yah?" yang sayangnya langsung disahut, "Iya, itu Budi, Tono, sama Andi." Gue pun mengangguk sambil bertanya-tanya, kalo benar begitu, kemana perginya Acong? Tapi sudahlah. Itu bisa dijawab seusai film. Karena ketegangan makin memuncak melihat bahwa para werewolves itu TELANJANG DADA sepanjang film. Masya ampun! Ini tengah malem loh!

Sayangnya gue dibikin ilfil sama adegan Edward buka baju. Maaf buat pencinta cullen, tapi gue ga bisa ga ngakak ngeliat badannya yang pucat dan ga berbentuk itu...plus karena senggolan bersahabat dari Ma, gue pun serta merta berteriak, "Yah udah pake BEDAK CURAH dia pake SHIMMERING!" Yang kemudian membuat posisi duduk gue merunduk total, takut dikeroyok satu bioskop.

Tapi belum cukup aib itu, muncullah adegan Edward n' Bella lari2 slow motion di hutan dengan gemerlap shimmering mereka. WTF! Ma langsung tanggap akan situasi dan bernyanyi secempreng-cemprengnya di sebelah gue, "TUMPASAHAAA'EEEEE...." Bollywood abis2an.

Yah, paling nggak gue udah nonton film yang bikin semua orang euforia itu. Dan malemnya mimpi indah dihiasi Bang Jacob.

nb: dakota fanning juga keren banget di situ, cuma 3 menit tapi paling keren aktingnya. You go girl!

3 comments:

  1. hahaha..
    baru aja kemaren gw baca review tentang film ini. check this out!

    http://majalah.tempointeraktif.com/id/arsip/2009/11/30/FL/mbm.20091130.FL132056.id.html

    ReplyDelete
  2. serius deh. Film2 begini yang membodohi kehidupan berbangsa dan bernegara.

    ReplyDelete
  3. ahhh, mau nontonnnnnnnnn.. mau liat werewolf2nyaaaa.. hahahha

    ReplyDelete

 
Wordpress Theme by wpthemescreator .
Converted To Blogger Template by Anshul .